Pages

Tuesday, April 19, 2011

6 Artis Indonesia Paling Lebay Tahun Ini

6 Artis Indonesia Paling Lebay Tahun Ini



6. Artis ini pernah dicaci maki saat pertama kali muncul di Bandung (acara Hip-Hip Hura yang tayang live di Ciwalk). Syahrini memakai pakaian minim dan membuat yang nonton sebal. Tapi tak sangka setelah ia berduet dengan Anang, pamornya naik seperti pemanjat gunung yang lupa turun. Nah, pemberitaan dirinya dengan Anang membuat infotainment gembar-gembor menuduh mereka ada hubungan khusus. Padahal menurut saya memang sangat terlihat kerja sama profesional antarmusisi.

Tapi dia dan Anang sadar kedekatan mereka akan menjadi promosi gratis, membuat masyarakat berspekulasi, membuat infotainment (yang tahu kalau mereka ndak ada apa-apanya) menjadikan mereka berita. Dan tahukah apa yang membuat kuping sakit, yup, Syahrini memiliki nama kesayangan sendiri dari Anang. Uuhmm, maka lengkaplah sandiwara ini



5. Saiful Jamil ketahuan berita-beritanya rekayasa dari dia sendiri sejak Melinda (yang sekarang penyanyi Cinta Satu Malam) itu membuka kedoknya. Sempat juga ada penyanyi lain yang merasa dirugikan karena Ipul yang pernah heboh meraba-raba Kiki dalam film ini dituduh memeras. Wah..



4. Siapapun akan menyangka kalau tindakan Lunmay memrotes infotainment adalah tindakan yang keren. Itu terjadi di akhir tahun 2009 dan membuat heboh. Membuat saya terkesan dan semakin mengidolakannya. Tapi belakangan saya mengubah haluan ketika sang artis terjebak pada kasus video porno. Hal ini membuat kegeraman infotainment yang sempat dicap pelacur dan pembunuh (oleh Luna) ini semakin berkurang (dan selanjutnya merasa kasihan). Lunmay kini masih menjadi tersangka dan wajib lapor. Rasanya memang seperti mimpi, pikirnya mungkin. Karir yang dibangun bertahun-tahun telah kandas dalam waktu kurang dari tiga hari.



3. Belakangan yang paling membuat sakit kuping dari Anang adalah saat ia dimintai tanggapan tentang lagu heboh Keong Racun. Intinya dia bilang (tentu dengan logat Jawa-nya): "Ya, masyarakat kan tahu mana musik yang layak dikonsumsi dan mana yang tidak." Artinya bertendensi memojokkan lagu kampung macam Keong Racun. Dan Indonesian Idol tak akan seru tanpa Anang yang menilai menurut seleranya sendiri. Sementara kehidupan pribadinya membuat ia menjadi pemeran protagonis, dan oleh media dan penilaian sosial, pihak antagonisnya adalah KD.



2. Juri memang harus dituntut jujur dan apa adanya. Bagi penggemar sejati cewek ini, mereka tentu akan tetap memuji layaknya Britney Spears-nya Indonesia. Tapi nggak bagi sebagian lain yang menilai kalau mantan penyanyi anak-anak ini angkuh, kepedean, nggak down to earth, dan merasa dirinya berkelas internasional dan bercita rasa tinggi. Agnes Monica, yang meraup segala macam iklan yang datang. Yang membuat imej boyish-nya jadi ndak jelas. Namun penghargaan internasional maupun lokal menunjukkan keeksistensiannya secara obyektif. Semoga saja dia seperti kelihatannya: merakyat jelata.



1. Diam tidak selalu emas. Terutama ketika kita tahu seseorang jelas-jelas melakukan kesalahan namun sang tersangka tetap bungkam bagai keong racun (:p). Padahal kejujuran akan membuat masyarakat (kita) simpati dan memaafkan. Tapi kita nggak tahu secara jelas apakah vokalis Peterpan itu kooperatif apa ndak di kepolisian. Yang jelas belum mengaku, katanya. Wah. Tapi kepolisian memang tak mengharapkan pengakuan. Setiap orang berhak menentukan hak jawab sendiri. Buktilah yang akan tiba dan membuat tersangka malu. Sungguh terlalu. Hihihi.

Well, I know I'm not better than them. But they're public figures and they will be assessed. Setiap orang pernah mengomentari dan dikomentari. Jadi saatnya untuk intropeksi.

http://www.whooila.com/2010/08/6-artis-indonesia-paling-lebay-tahun.html

No comments:

Post a Comment